Produsen mobil mewah Jaguar siap memproduksi sebuah sedan terbaru yang akan menjadi adik dari Jaguar XF. Mobil ini diharapkan akan menjadi sedan murah Jaguar karena rencananya hanya akan dilepas dengan harga Rp 393,8 jutaan.
Global Brand Director Jaguar, Adrian Hallmark seperti detikOto kutip dari Autocar, Selasa (5/4/2011) mengatakan bahwa pasar mobil premium dibawah harga 30 ribu ponds (Rp 422 jutaan) besarannya mencapai 4 kali lipat dibanding dengan pasar mobil premium diatas harga itu.
Hal ini tentu saja membuat Jaguar tergiur untuk ikut bermain disana.
Menurut orang dalam perusahaan, mobil baru itu akan berukuran sedikit lebih kecil daripada sedan XF namun masih cukup besar untuk membawa 5 orang dewasa sebagai penumpangnya.
Sementara untuk sistem penggeraknya, kemungkinan mobil terbaru Jaguar ini akan menerapkan sistem penggerak all-wheel drive yang makin lama makin populer di banyak negara terutama Amerika Serikat.
Dengan begitu, Jaguar berharap akan mampu melebarkan sayapnya di berbagai negara dan akan pula meningkatkan penjualan mereka di Inggris, Amerika Serikat, Uni Eropa dan China.
Selasa, 05 April 2011
Jaguar Siap Bikin Sedan 'Murah'
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar